"Get Gifs at CodemySpace.com "

Rabu, 18 Januari 2012

KHASIAT BUAH NANGKA

Buah Nangka

Khasiat Buah Nangka Bagi Kesehatan

Buah nangka merupakan salah satu buah yang umum tumbuh di daerah tropis. Selain Indonesia, negara penghasil buah nangka antara lain India, Thailand, dan Malaysia. Aromanya yang khas dan mudah melekat pada orang yang mendekatinya membuat buah nangka kurang disukai. Akan tetapi, sebetulnya banyak zat gizi yang terkandung pada buah buah nangka.
Buah nangka memang unik, dari segi rasa, penampilan, ataupun teksturnya. Karena itu orang banyak menggolongkan buah nangka sebagai buah yang eksotik.
Banyak cara untuk menikmati buah nangka. Bisa dimakan mentah, dibuat es campur, diolah menjadi gulai atau asinan, keripik, bahkan bijinya juga kerap dijadikan kudapan lezat.
Buah nangka mengandung vitamin A, vitamin C, vitamin B dalam bentuk senyawa thiamin, riboflavin, niacin, serta mengandung mineral seperti calcium, potassium, ferrum (zat besi), magnesium, dalam jumlah yang cukup banyak bila dibandingkan dengan berbagai nutrien lain.

Jenis Buah Nangka

Varien buah nangka amat banyak jenisnya, baik dengan melihat perawakan pohon dan bagian-bagian tanamannya, rasa dan sifat-sifat buahnya, maupun sifat-sifat yang tak mudah dilihat seperti kemampuan tumbuhnya terhadap variasi-variasi lingkungan. Dari segi sifat-sifat, yang umum dikenal 2 kelompok buah nangka yaitu :
  1. Buah nangka bubur (Indonesia dan Malaysia), yang disebut pula sebagai khanun lamoud (Thailand), vela (Srilanka), atau koozha chaaka (India Selatan) dengan daging buah yang tipis, berserat, lunak dan membubur, rasanya asam manis, dan berbau harum tajam.
  2. Buah nangka salak (Indonesia), buah nangka belulang (Malaysia), khanun nang (Thailand), varaka (Srilanka), koozha pusham (India Selatan) dengan daging buah yang tebal, keras, mengeripik, rasa manis agak pahit, dan tak begitu harum.

Manfaat Buah Nangka

Ada beberapa manfaat dari buah nangka, seperti yang ada dibawah ini :
1. Memperkuat sistem kekebalan tubuh
Buah nangka sumber vitamin C dan antioksidan yang sangat baik, untuk membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan fungsi sel darah putih.
2. Kurangi resiko jantung dan stroke
Buah nangka kaya akan kalium yang baik untuk mengontrol tekanan darah dan bisa mengurangi resiko terkena penyakit jantung dan stroke. Selain itu, juga baik untuk menjaga keseimbangan elektrolit.
3. Proteksi terhadap kanker
Buah nangka mengandung fitonutrien seperti lignan, isoflavon, dan saponin yang membentuk proteksi tubuh melawan timbulnya sel kanker.
4. Menjaga kesehatan kulit
Buah nangka memiliki kandungan vitamin A dan antioksidan yang tinggi, yang baik untuk menjaga dan memelihara kesehatan kulit.
5. Penambah energi
Buah nangka mengandung gula alami seperti fruktosa dan sukrosa. Daging buah nangka yang empuk, manis, legit dan renyah membuat tubuh segar kembali.
6. Mengoptimalkan fungsi tubuh
Buah nangka mengandung mineral seperti mangan, zat besi, vitamin B6, niasin, asam folat yang berfungsi untuk mengoptimalkan fungsi tubuh. Tidak hanya buahnya yang enak dimakan, ternyata biji buah nangka juga memiliki cukup gizi dan sumber protein yang baik untuk memelihara kesehatan tubuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar